
Buol, mediabusernews.com, – Capaian progres kinerja Bappeda – Litbang kabupaten kurun waktu 2025 meliputi, RPJMD tahun 2025 – 2029, pengkoordinasian penyusunan dokumen Renstra perangkat daerah tahun 2025 – 2029, dokumen RKPD tahun 2026, pengkoordinasian penyusunan dokumen renja perangkat daerah tahun 2026, dokumen RKPD perubahan tahun 2025, ucap Kepala Bappeda – Litbang KabupatΓ¨n Buol, Satar MS. Badang, SE kepada media ini usai kegiatan podcast yang di gelar Diskominfo Buol jum’at, 9/1/2026.
Kata lelaki yang masih law profil itu, pengkoordinasian penyusunan dokumen renja perubahan perangkat daerah tahun 2025, dokumen LKPJ Bupati, dokumen rancangan penanggulangan kemiskinan daerah ( RKPD) tahun 2025 – 2029, sakip Bappeda Litbang tahun 2024 dengan capaian kinerja nilai 79 predikat( BB), indeks inovasi daerah kabupaten Buol tahun 2025 dengan capaian nilai 48,96 predikat Inovatif dan fasilitas pelaksanaan audience pemerintah daerah kabupaten buol dengan kementrian PPN/Bappenas melalui direktur pembangunan Indonesia timur, tutur Satar.
Menurutnya untuk proyeksi kinerja tahun 2026 menyusun dokumen RKPD tahun 2027, pengkoordinasian penyusunan dokumen renja perangkat daerah tahun 2027, penyusunan dokumen RKPD perubahan tahun 2026, pengkoordinasian penyusunan dokumen renja perubahan perangkat daerah tahun 2026, penyusunan dokumen LKPJ Bupati tahun 2025, tandasnya.
Lanjut katanya penyusunan dokumen rencana penerapan kawasan agropolitan kabupaten buol, penyusunan dokumen rencana aksi daerah(RAD) pangan dan gizi tahun 2026 – 2030, indeks daerah kabupaten buol tahun 2025 dengan target capaian nilai 60.00 atau predikat inovatif dan ” klinik perencanaan”, Bappeda Litbang yang akan di launcing InsyAllah pada bulan Pebruari tahun 2026, pungkasnya.(mbn.fandy)








