Buol, Media Buser News.com, – Dalam upaya penyebar luasan informasi terkait pelayanan fublik dalam kegiatan Desa secara terbuka melalui Informasi dan Transaksi Elektronik(ITE), Pemerintah Daerah melalui Dinas KominfoSP Kabupatèn Buol telah melakukan kolaborasi dengan pihak Badan Pusat Statistik Kabupatèn Buol dalam pemenuhan website Desa Mendaan, Kecamatan Karamat Kabupaten Buol Sulteng, kegiatan tersebut dilaksanakan digedung pertemuan kantor Desa mendaan Kamis, 3/10/2024.
Kepala Bidang Media DiskominfoSP Buol, Ismail, SE, menuturkan pelaksanaan peluncuran website Desa Mendaan ini sejalan dengan program Desa Cantik yang digagas oleh BPS Kabupaten Buol, tujuanya untuk meningkatkan kualitas data Desa dan pemanfaatannya dalam pembangunan. Dengan adanya website Desa, informasi mengenai potensi Desa, program pembangunan, serta sejumlah kegiatan masyarakat dapat diakses secara mudah dan transparan oleh seluruh lapisan masyarakat, ujarnya.
Ismail menambahkan Website Desa ini merupakan langkah penting dalam mewujudkan Desa yang cerdas dan informatif,” sehingga melalui website ini, masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam pembangunan desa dan memperoleh informasi yang akurat dan terkini, terangnya.
Hal yang di katakan Siti Setianingsi,sebagai Ketua Tim Pembinaan Desa Cantik BPS Kabupaten Buol, menuturkan kolaborasi antar DiskominfoSP dengan pihak BPS Buol, sangat penting untuk menyukseskan program Desa Cantik. “Dengan adanya website Desa, data-data yang telah kami kumpulkan dapat disebarluaskan secara efektif kepada masyarakat. Hal ini akan meningkatkan kualitas perencanaan dan pelaksanaan pembangunan Desa, imbuhnya.
Sekretaris Desa Mendaan, Sarto, mengafresiasi tim yang sudah melaksanakan kegiatan ini serta berlterima kasih atas dukungan dari BPS dan DiskominfoSP, pihaknya, berharap website Desa ini dapat menjadi sarana untuk mempererat hubungan antara pemerintah Desa dan masyarakat dan mendorong partisifasi aktif masyarakat dalam membangun dan menata Desa dengan baik, tegasnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kades Mendaan, Sudiharto Surio Timumun para Aparatur Desa dan anggota BPD Desa Mendaan, (MBN.ril)
Rilis Tim Humas DiskominfoSP Buol.