Buol, Media Buser News.com Sebagai upaya perang terhadap radikalisme dan Hoaks menjelang pemilihan gubernur dan wakil gubernur Sulteng dan pemilihan bupati dan wakil bupati buol yang bakal digelar serentak 27 november mendatang, Pemerintah Provinsi Sulteng melalui Kesbangpol provinsi Sulteng dan Pemda Buol, telah melakukan sosialisasi tentang wawasan kebangsaan, kegiatan di maksudkan dalam rangka menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan memperkokoh nilai-nilai Pancasila.
Kegiatan tersebut di laksanakan di Hotel Surya Wisata rabu, 16/10/2024 berlangsung sukses di ikuti oleh para pimpinan OPD, Ormas, pemangku kepentingan bahkan sejumlah pelajar yang ada di kota Buol.
Sekretaris Daerah Kabupaten Buol, Dadang, SH, MH, dalam sambutanya mengajak mari bersama mencegah radikalisme dan hoax, pentinya penguatan ideologi Pancasila menjelang Pilgub Sulteng dan pilbup buol, Pancasila sebagai dasar negara harus di utamakan dalam menghadapi ancaman ideologi, politisasi agama, dan hoax yang semakin marak, imbuhnya.
Dadang, mengapresiasi program Kampung Moderasi beragama di Desa Boilan Kecamatan Tiloan dan Desa Modo Kecamatan Bukal Kabupatèn Buol, program ini dinilai efektif dalam menciptakan kerukunan hidup antar umat beragama di Kabupaten Buol, ucapnya.
Pjs.Gubernur Provinsi Sulawesi Tengah, Dra. Novalina melalui Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Sulteng, Drs. Arfan, M.Si. menegaskan pentingnya Pancasila dalam menghadapi tantangan-tantangan seperti radikalisme dan ketidak adilan hukum, melalui sosialisasi ini, mari kita perkuat wawasan kebangsaan dan nilai-nilai Pancasila, ucapnya.
Menurut Arfan Pancasila sebagai dasar dan pandangan hidup bangsa Indonesia harus dan wajib kita pedomani dalam kehidupan berbangsa dan bernegara serta pengamalan nilai – nilai luhur Pancasila dalam kehidupan berpolitik maupun pergaulan sehari – sehari di tengah – tengah masyarakat saat ini, tegasnya.
Pihaknya berharap kegiatan sosialisasi ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keutuhan NKRI dan memperkuat nilai-nilai Pancasila, di samping itu pula kata dia Kabupaten Buol sebagai contoh daerah yang aman, damai, dan sejahtera, tutupnya.( MBN.ril)
Rilis Tim Humas Diskominfo